Raline Shah Rayakan Ultahnya di Puncak Gunung Latimojong Enrekang

Selebriti | 2023-03-15

© Disediakan oleh Jalurinfo.com Raline Shah Rayakan Ultahnya di Puncak Gunung Latimojong Enrekang
JALURINFO.COM, ENREKANG- Aktris cantik sekaligus model terkemuka Indonesia, Raline Shah belum lama merayakan ulang tahun yang ke-38 tahun.

Menariknya, wanita kelahiran Jakarta 4 Maret 1985 itu, merayakan ulang tahunnya di gunung Latimojong, Jumat (10/3/2023) lalu.

Baca juga: Indra Kenz Ngaku Tak Niat Menipu

Baca juga: Artis-artis Cantik ini Pernah Ditawar 'Kencan', Bayarannya Sampai Miliaran.

Tepatnya di puncak Gunung Rante Mario, gunung tertinggi atau atap Sulawesi Selatan dengan ketinggian 3.478 meter.
Gunung ini terletak di kawasan Desa Latimojong, Kecamatan Batunoni, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan.

Baca juga: Ini Sederet Bisnis Doni Salmanan Terkait Kasus Binomo Naik Penyidikan

Baca juga: Kecup Nisan Adjie Massaid, Angelina Sondakh: Assalamualaikum.

Dalam postingan di akun instagram pribadinya @ralineshah, pemeran utama dalam film 5 cm ini tampak memasak mi instan di salah satu rumah milik warga.

Raline Shah tak sendiri berkunjung ke Bumi Massenrempulu, ia ditemani rekannya, lee zhelong, Dimas Ramadhan, Muhammad Sadam, hingga selegram Hassan Alaydrus.

Baca juga: Angelina Sondakh Bebas dari Penjara

Baca juga: Cerai dari Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo Siap Rawat Mantan Mertua


Selain itu, Raline Shah juga tampak meniup lilin di atas potongan buah semangka di tenda perkemahan.

"Benar-benar trip yang seru!," demikian postingan yang dibagikan Raline di instastorinya, Selasa (14/3/2023) kemarin.

Sesuai menanjak, Raline Shah dkk sempat beristirahat di Sivin Camp Karangan.

Sivin Camp merupakan objek wisata di Kelurahan Karang atau tepatnya di kaki Gunung Latimojong. Dirinya disambut puluhan penggemarnya.

Terlihat, mantan juara 3rd Runner-up kontes Puteri Indonesia 2008 sibuk melayani penggemarnya untuk melakukan sesi foto bersama.

Setelah meninggalkan kawasan pegunungan Latimojong, Raline dkk sempat menikmati buah durian di Pasar Tradisional Cakke Enrekang.

Kemudian, melanjutkan perjalanan ke destinasi wisata Rammang-rammang.

Objek Wisata ini berada di Desa Salanrang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Sulawesi selatan yang memiliki waktu tempuh 30 menit dari Kota Makassar. (*)

TOPIK TERKAIT:

JALURINFO VIDEO NEWS

Dragon's Breath Flight Line di pulau pribadi Royal Caribbean di Haiti

Dragon's Breath Flight Line di pulau pribadi Royal Caribbean di Haiti

Shiraz, Masjid Nasir al-Mulk

Shiraz, Masjid Nasir al-Mulk

Suasana Kepanikan Pengunjung Mall Trans Studio Makassar saat Kebakaran

Suasana Kepanikan Pengunjung Mall Trans Studio Makassar saat Kebakaran

Breaking News: Mall Trans Studio Makassar Terbakar

Breaking News: Mall Trans Studio Makassar Terbakar

Keindahan dan Keunikan di Air Terjun Tertinggi di Dunia di Venezuela

Keindahan dan Keunikan di Air Terjun Tertinggi di Dunia di Venezuela

JALURINFO TV NETWORK

BERITA TERKINI:

TERPOPULER HARI INI

KOLEKSI VIDEO POPULER

PT. JALUR INFO NUSANTARA

Jalur Informasi Independen & Terpercaya

Copyright 2020