Keputusan Forkopimda Takalar Disambut Unras Besar-besaran

Berita Sul-Sel | 2022-11-22

© Disediakan oleh Jalurinfo.com
JALURINFO.COM, Takalar- Keputusan Forkopimda(Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Takalar disambut unjuk rasa besar-besaran.

Diketahui, Takalar pada dua pekan terakhir tidak sedang baik-baik saja, terus diisi dengan Unras(Unjuk rasa) Untuk pertama kalinya di Takalar demonstrasi/Unras turun di jalan terlihat atau dinominasi ibu-ibu.

Baca juga: Dihadiri Bupati, Natal Bersama Kabupaten Luwu Timur Berlangsung Semarak dan Hikmat

Baca juga: PNS Lutim Angkatan 2003 Gelar Reuni Sekaligus Aksi Berbagi

Mulai Sabtu 12 November 2022 sepanjang Jl Poros Galesong Raya, mulai desa Aeng Towa Galut(Galesong Utara) yang berbatasan langsung dengan kota Makassar, hingga Galsel(Galesong Selatan) kita disajikan ritual bakar donat(Ban bekas).
Hari Senin 14 November 2022, demonstran yang mayoritas ibu-ibu rumah tangga itu, mengepung gedung DPRD Jl Jenderal Sudirman Takalar Merasa kurang mendapat perhatian dari wakil rakyat. Para demanstran geruduk Rumah Jabatan(Rujab) Bupati Takalar.

Baca juga: Ribuan Masyarakat Lutim Ikuti Jalan Sehat HUT KORPRI, PGRI, GURU dan HKN

Baca juga: Hadiri Pesta Panen, Budiman Serahkan Bantuan Untuk Dua Rumah Ibadah

Merasa tidak mendapat perhatian di tanah kelahirannya, para demonstran bergerak menujuh gedung DPRD Propinsi Sulawesi Selatan(Sulsel) Jl Urip Sumiharjo Makassar Rabu(16/11/2022).

Bukan hanya Unras, akan tetapi juga ada upaya hukum di Polda Sulsel melalui Laporan Polisi LP 1241.

Baca juga: Ketua TP PKK Lutim Kukuhkan Ketua TP-PKK Kecamatan Kalaena dan Wotu

Baca juga: Wabup Selayar Terima Pataka Koperasi di Bone, Siap Tuan Rumah Hari Koperasi ke 77


Dikabarkan akan terjadi demo besar-besaran hari ini, Selasa 22 November 2022 di dua titik sesuai rencana yang diketahui media ini yakni Rujab bupati Takalar dan Kantor BPMD(Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa) Takalar.

Rupanya semua upaya yang dilakukan para demanstran dianggap tidak perna ada oleh Forkopinda Takalar. Para demanstran tidak perna diajak dialog oleh P2KD maupun Forkopimda Takalar

Merujuk pada pemberitaan sejumlah media daring bahwa Forkopimda telah melakukan rapat kordinasi dengan P2KD Takalar, yang diselenggerakan di Aula kantor bupati Takalar Senin(21/11/2022).

Rapat yang dihadir semua unsur pimpinan Forkopimda itu setekah mendengar penjelasan dari P2KD maka diputuskan Tahapan Pilkades serentak di Takalar terus berjalan sesuai jadwal.

Yang menjadi Pertanyaanya apakah semua tahapan telah dilaksanakan sesuai jadwal, termasuk uji kompetensi Bakal Calon kepala desa sebagaimana tertera dalam jadwal yakni tanggal 07 November 2022.

Bukankah persoalan tidak dilaksanakan uji kompetensi bakal Cakades sehingga bermuara di Polda Sulsel melalui LP 1241? (M.Said Wellikin)

BERITA TERKAIT:

BERITA TERKINI:

TERPOPULER HARI INI

KOLEKSI VIDEO POPULER

PT. JALUR INFO NUSANTARA

Jalur Informasi Independen & Terpercaya

Copyright 2020