Perusahaan China Bikin Pesawat Supersonik, Beijing ke New York Cuma 1 Jam

Teknologi | 2022-03-24

© Disediakan oleh Jalurinfo.com
JALURINFO.COM, Maros- Perusahaan asal China diketahui sedang mengembangkan pesawat jet supersonik yang mampu menempuh jarak 7.000 km, setara perjalanan Beijing ke New York hanya dalam satu jam saja. Kendaraan produksi Space Transportation merupakan kombinasi pesawat dan roket bersayap.

Lewat video ilustrasi di situs web perusahaan, terlihat beberapa penumpang naik ke pesawat jet yang menempel pada dua roket pendorong. Jet tersebut kemudian terbang dan berbelok secara vertikal ke langit. Cara terbang ini mirip dengan roket Falcon X buatan SpaceX.

Baca juga: Tiktok Jadi Raja Aplikasi Dunia Geser Instagram

Baca juga: Kereta Api Tercepat di Dunia Telah Dibangun oleh Cina: Mampu Mencapai Kecepatan 600 Km/Jam

Setelah beberapa detik terbang, pendorong peluncur akan jatuh dan kembali dengan selamat ke landasan peluncuran. Roket pendorong ini didesain untuk dapat dioperasikan berulang kali, sehingga dapat digunakan lagi nanti. Sementara itu, jet penumpang tetap terbang ke sub-orbital dan melaju dengan kecepatan supersonik.
Melansir BGR, Space Transportation mengeklaim jika jetnya akan berbiaya lebih rendah daripada roket yang digunakan untuk membawa satelit ke luar angkasa. Kecepatannya juga juga akan jauh lebih cepat daripada pesawat tradisional.

Baca juga: Rekrut Igor Babuschkin, Elon Musk Pengin Bikin Rival Chatbot Besutan OpenAI

Baca juga: Gedung Putih Perintahkan Badan Federal AS Hapus TikTok dalam 30 Hari

Rencananya, mereka akan melakukan tes darat sendiri pada tahun 2023. Mereka berharap untuk memulai penerbangan pertama jet supersonik pada tahun 2024, dan penerbangan berawak pada tahun 2025.

Perusahaan bahkan berharap dapat menjalankan uji terbang pesawat dengan awak, untuk perjalanan luar angkasa pada tahun 2030.

Baca juga: Bill Gates: ChatGPT Akan Mengubah Dunia Kita

Baca juga: Asyik, Pengguna Telegram Dapat Terjemahkan Langsung Pesan


Wisata luar angkasa menjadi topik hangat yang diperbincangkan akhir-akhir ini. Terlebih setelah NASA belakangan menyebut akan terbuka soal kemungkinan masyarakat sipil bisa menjelajah luar angkasa, seperti astronaut.

Topik tersebut santer berkembang di tengah informasi seputar stasiun luar angkasa ISS yang akan memasuki masa pensiun pada tahun 2030. Tak heran jika Space Transportation turut meramaikan dengan menghadirkan pesawat jet supersonik mereka.

TOPIK TERKAIT:

JALURINFO VIDEO NEWS

Petualangan Luar Biasa di Keajaiban Alam Tertinggi: Angel Falls, Venezuela

Petualangan Luar Biasa di Keajaiban Alam Tertinggi: Angel Falls, Venezuela

Pesona Sejarah dan Keindahan Alam: Liburan Santai di Sirmione, Resor Terkenal di Danau Garda

Pesona Sejarah dan Keindahan Alam: Liburan Santai di Sirmione, Resor Terkenal di Danau Garda

Masjid Al Sahaba: Perpaduan Keindahan Modern di Pusat Sejarah Sharm el-Sheikh

Masjid Al Sahaba: Perpaduan Keindahan Modern di Pusat Sejarah Sharm el-Sheikh

Three Gorges, Keajaiban Pembangkit Listrik Tenaga Air Terbesar di Dunia

Three Gorges, Keajaiban Pembangkit Listrik Tenaga Air Terbesar di Dunia

Keunikan Beruang Kutub di Arktik, Pesona di Atas Es Tipis

Keunikan Beruang Kutub di Arktik, Pesona di Atas Es Tipis

JALURINFO TV NETWORK

BERITA TERKINI:

TERPOPULER HARI INI

KOLEKSI VIDEO POPULER

PT. JALUR INFO NUSANTARA

Jalur Informasi Independen & Terpercaya

Copyright 2020