Ini Sederet Bisnis Doni Salmanan Terkait Kasus Binomo Naik Penyidikan

Selebriti | 2022-03-04

© Disediakan oleh Jalurinfo.com Doni Salmanan (Foto Instagram @ donisalmanan)
JALURINFO.COM, Maros- Kasus Doni Salmanan terkait aplikasi Binomo sudah naik ke tahap penyidikan oleh Bareskrim. Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri melakukan gelar perkara terkait aplikasi Binomo dengan terlapor affiliator Doni Salmanan.

"Sudah dilakukan gelar perkara pada hari ini Jumat tanggal 4 Maret 2022 dan telah diputuskan terhadap perkara DS (Doni Salmanan) dinaikkan statusnya dari penyelidikan ke penyidikan," ucap Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko dalam jumpa pers virtual, Jumat (4/3/2022).

Baca juga: Raline Shah Rayakan Ultahnya di Puncak Gunung Latimojong Enrekang

Baca juga: Indra Kenz Ngaku Tak Niat Menipu

Ada 10 saksi yang dimintai keterangan oleh Bareskrim. Sedangkan tiga di antaranya merupakan saksi ahli, dan tujuh lainnya saksi pelapor.



Baca juga: Artis-artis Cantik ini Pernah Ditawar 'Kencan', Bayarannya Sampai Miliaran.

Baca juga: Kecup Nisan Adjie Massaid, Angelina Sondakh: Assalamualaikum.

YouTube Doni Salmanan merupakan YouTuber dengan jumlah subscriber lebih dari 2 juta. Dia memiliki dua channel YouTube yaitu Doni Salmanan dan King Salmanan.

Dalam channel YouTube Doni Salmanan isinya menampilkan konten kehidupan sehari hari. Mulai dari membeli kendaraan bermotor sampai bagi-bagi uang. Di akun ini subscriber Doni mencapai 2,07 juta dengan 135 video.

Baca juga: Angelina Sondakh Bebas dari Penjara

Baca juga: Cerai dari Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo Siap Rawat Mantan Mertua


Lalu channel King Salmanan yang saat ini memiliki 1,22 juta subscriber. Namun sayang kini channel ini tak lagi memiliki konten-konten yang ditayangkan.

Padahal dulunya di channel King Salmanan, Doni mengunggah konten terkait trading binary option. Dia membagikan tips-tips trading dengan broker Quotex.

Salmanan Group Perusahaan ini menaungi Salmanan Coffee Shop yang terletak di Bandung. Bisnis ini didirikan Doni dengan modal hasil trading dan YouTube. Dari penelusuran detikcom, Salmanan Coffee Shop memiliki rating 3,4. Banyak orang yang memberikan bintang satu dan menuliskan jika kafe ini dibangun dengan uang hasil trading yang menipu banyak orang. Selain itu Salmanan Group juga menaungi bisnis liquid rokok elektrik.

Trading Nah dari trading inilah Doni disebut-sebut bisa mendapatkan banyak uang. Doni juga menggunakan broker Quotex untuk mengajak para penontonnya untuk mendaftar melalui link yang ada dalam deskripsi videonya.

Dengan mendaftar pada link tersebut maka member bisa bergabung dengan grup VIP King Salmanan dan masuk dalam grup telegram.

Selain itu Doni juga mengaku dirinya sebagai afiliator dan dia menyebut afiliator merupakan hal yang wajar dalam platform trading.



JALURINFO VIDEO NEWS

Jelajahi Keimdahan Alam Dunia di Sini

Jelajahi Keimdahan Alam Dunia di Sini

Pegunungan Altai Mongolia, Keindahan Alam yang Menawan di Mongolia

Pegunungan Altai Mongolia, Keindahan Alam yang Menawan di Mongolia

Menakjubkan dan Luar Biasa: Keindahan Istana Augustusburg di Brühl, Jerman

Menakjubkan dan Luar Biasa: Keindahan Istana Augustusburg di Brühl, Jerman

Festival Balon Udara Cappadocia: Pengalaman Wisata Tak Terlupakan

Festival Balon Udara Cappadocia: Pengalaman Wisata Tak Terlupakan

Melihat Letusan Spektakuler Gunung Berapi Meradalir Islandia

Melihat Letusan Spektakuler Gunung Berapi Meradalir Islandia

JALURINFO TV NETWORK

BERITA TERKINI:

Jam Kerja ASN Dikurangi Selama Ramadan

Jam Kerja ASN Dikurangi Selama Ramadan

Viewnum 1251
1 hari yang lalu

TERPOPULER HARI INI

KOLEKSI VIDEO POPULER

PT. JALUR INFO NUSANTARA

Jalur Informasi Independen & Terpercaya

Copyright 2020