Demokrat, Nasdem, dan PKS Diprediksi akan Duetkan Anies dan AHY

Politik & Pilkada | 2022-09-11

© Disediakan oleh Jalurinfo.com Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Anies Baswedan menjadi salah satu calon presiden potensial 2024
JALURINFO.COM, JAKARTA- Partai Demokrat, Nasdem, dan PKS diprediksi akan mengusung Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024 mendatang.

Pengamat Komunikasi Politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga, mengatakan hal tersebut mengingat menguatnya nama Anies di kalangan basis massa ketiga partai tersebut.

Baca juga: Rusdi Taher Ungkap Mantan Gubernur SULTRA “ NA “ Keluar Masuk LP Sukamiskin Lakukan Pertemuan Politik dengan Ratusan Kepala Desa Asal Sultra

Baca juga: Di Gadang-gadang Sebagi Kontestan Termuda, Bersama Demokrat Nurcebi Suriyanto Bakal Ramaikan Pileg Dapil I Halsel 2024

"Tiga partai tersebut dipersatukan oleh kuatnya dukungan akar rumput yang mengehendaki Anies menjadi capres. Hal itu tampaknya memaksa ketika partai untuk bersatu mengusung Anies," kata Jamiluddin dalam keterangan tertulisnya, Ahad (11/9/2022).

Dia menilai indikasi tersebut diperkuat dengan makin terbukanya Anies untuk menggandeng Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon wakil presidennya.

Baca juga: Jaringan Pendidik Membulatkan untuk Menangkan Anies Presiden

Baca juga: Konsolidasi Mileabanap Sudah Sampai Di Level Kelurahan

Partai Demokrat juga mengindikasikan keinginan yang sama untuk bersama Anies pada Pilpres 2024.

"Keinginan itu tampaknya sangat rasional sebab, hasil simulasi dari beberapa lembaga survei, duet Anies-AHY memang cukup kompetitif untuk bersaing dengan duet lainnya," ujarnya.

Baca juga: Tergetkan Bangun 7123 Posko Desa/Kelurahan, Relawan Borneo Bersama Anies Terus Konsolidasi

Baca juga: Danny Pomanto Wait and See, Sebelum Menyatakan Maju 01 Sulsel


Selain itu, Jamiluddin menilai secara perorangan, Anies dan AHY juga punya elektabilitas baik. Karena itu kedua sosok tersebut dinilai menjanjikan bila diduetkan pada Pilpres 2024.

"Jadi, menduetkan Anies-AHY oleh Demokrat, Nasdem, dan PKS tampaknya pertimbangan sangat rasional. Hal ini kiranya akan memudahkan ketiga partai menyepakati untuk mengusung Anies-AHY," tuturnya.

Apalagi ketiga partai mengakui bahwa mereka terus berkomunikasi secara intens untuk mematangkan duet tersebut. Karena itu, dia menilai deklarasi Anies-AHY akan dilakukan tidak terlalu lama lagi.

"Deklarasi itu kiranya akan mendorong koalisi lain juga melakukan hal yang sama," ucapnya.

JALURINFO VIDEO NEWS

Jelajahi Keimdahan Alam Dunia di Sini

Jelajahi Keimdahan Alam Dunia di Sini

Pegunungan Altai Mongolia, Keindahan Alam yang Menawan di Mongolia

Pegunungan Altai Mongolia, Keindahan Alam yang Menawan di Mongolia

Menakjubkan dan Luar Biasa: Keindahan Istana Augustusburg di Brühl, Jerman

Menakjubkan dan Luar Biasa: Keindahan Istana Augustusburg di Brühl, Jerman

Festival Balon Udara Cappadocia: Pengalaman Wisata Tak Terlupakan

Festival Balon Udara Cappadocia: Pengalaman Wisata Tak Terlupakan

Melihat Letusan Spektakuler Gunung Berapi Meradalir Islandia

Melihat Letusan Spektakuler Gunung Berapi Meradalir Islandia

JALURINFO TV NETWORK

BERITA TERKINI:

TERPOPULER HARI INI

KOLEKSI VIDEO POPULER

PT. JALUR INFO NUSANTARA

Jalur Informasi Independen & Terpercaya

Copyright 2020